Program Unggulan atau Center of Excellence (COE) yang telah digarap oleh Prodi Manajemen sejak beberapa bulan yang lalu akhirnya selesai dan diresmikan. Launching dan Kuliah Tamu Center of Excellence Prodi Manajemen diselenggarakan secara luring bertempat di Aula BAU. DIihadiri oleh mahasiswa, dosen-dosen Manajemen serta perwakilan dari perusahaan-perusahaan yang menjadi mitra (DUDI) pada program COE ini. Kegiatan launching ini berlangsung mulai pukul 08.00-13.00 WIB. Adapun kelas unggulan yang berhasil dilaunching, yaitu Tourism and Hospitality, Supply Chain Managemen.
Dr. Idah Zuhroh, M.M., selaku Dekan FEB UMM menyampaikan sambutan pembuka bahwa FEB UMM telah bekerja sama dengan 10 perusahaan yang menjadi mitra pada program COE ini. Keseluruhan program COE bertujuan untuk menyiapkan bibit-bibit unggul calon penerus bangsa yang kompeten dan siap bersaing dalam dunia industri. Mahasiswa akan mendapatkan materi di dalam kelas selama satu semester kemudian magang di perusahaan mitra pada semester selanjutnya. Keuntungan mengikuti kelas COE ini yaitu mahasiswa akan mendapatkan pengalaman nyata dalam dunia industri yang dapat digunakan sebagai bekal untuk menjadi entrepreneur, memiliki kesempatan untuk bekerja di perusahaan mitra, dan juga berkesempatan untuk lulus tanpa skripsi.
Kegiatan inti dilanjutkan dengan pembukaan sekaligus launching oleh Dr. Fauzan, M.Pd., selaku Rektor UMM. Fauzan sapaan akrbanya menyebutkan bahwa pelaksanaan COE ini merupakan solusi untuk permasalahan bonus demografi pada era sekarang agar mahasiswa memiliki kapasitas yang lebih mumpuni untuk terjun dalam persaingan. Saat melaunching Fauzan didampingi oleh tamu undangan yakni Ketua IAI Jatim dan Ketua PHRI Kota Malang. Acara dilanjutkan dengan penyampaian beberapa perwakilan perusahaan mitra (DUDI). Launching dan Kuliah Tamu Center of Excellence Prodi Manajemen berjalan dengan lancar dan semoga tujuan dibentuknya COE dapat kita capai bersama.