• manajemen.umm.ac.id

“Manajemen Keuangan dalam Mereduksi Resiko Bisnis” Tema Webinar Praktikum Manajemen Keuangan

Sabtu, 13 Maret 2021 15:02 WIB

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya terkait rangkaian kegiatan untuk menyambut pelaksanaan praktikum Semester Genap 2020/2021 yang dilakukan oleh laboratorium Manajemen Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang. Kali ini laboratorium Manajemen menggelar Webinar untuk mata praktikum Manajemen Keuangan. Webinar ini digelar secara live di yotube labmanajemen pada hari Sabtu(13/03) mulai pukul 09.00-11.00.

Prof.Dr.Muhammad Said memberikan materi dalm webinar keuangan

Webinar Praktikum Manajemen Keuangan ini menghadirkan pemateri yang ahli di bidang keuangan khususnya pada bidang ekonomi Syariah yaitu Prof. Dr. Muhammad Said. Said sapaan akrabnya menyampaikan bahwa “ urgensi dari manajemen keuangan itu ada beberapa yaitu Mengapa uang perlu di manage? Uang merupakan sebuah fondasi bangunan dalam suatu perusahaan. Tanpa uang, aliran perusahaan akan terhambat. Manajemen keuangan perlu adanya perencanaan matang dan pengelolaan yang baik. Adanya perusahaan yang mengalami kebangkrutan, salah satunya adalah karena adanya pengelolaan keuangan yang kurang baik. Manajemen keuangan merupakan aktivitas perencanaan, pengelolaan, penyimpanan, pengendalian dana, dan asset perusahaan ‘,ujar Said.

Tujuan utama dari manajemen keuangan adalah untuk menjaga arus kas, menghindari kerugian. tujuan lainnya bagaimana memaksimalkan keuntungan perusahaan yang menjadi esensi bagi sebuah bisnis. Manajemen keuangan perlu ditegakkan untuk memaksimalkan keuntungan. Sebagai seorang manajer keuangan, perlu memiliki kemampuan untuk membuat perencanaan keuangan secara tepat, untuk mendapatkan profit dari keuntungan secara jangka Panjang-jangka pendek. Maka dari itu para mahasiswa mulai sekarang harus bisa memulai  membangun kesadaran diri bagaimana menamankan mindset yang kuat bahwa masa depan ada di tangan kita, yaitu dengan membuat planning yaitu menyiapkan modal intelektual, softskill, dan hardskill, dan memiliki self- efficacy yang kuat “pungkas Said mengakhiri diskusi dalam webinar ini (*/npl).

 

 

 

Shared: