Mahasiswi Manajemen Universitas Muhammadiyah Malang, Dzikrillah Khoirun Nisa berkesempatan untuk menjadi bagian dari Wardah Beauty Circle sejak tahun 2019 hingga sekarang. Wardah Beauty Circle (WBC) adalah sebuah program yang dikhususkan untuk mahasiswa yang tertarik pada beauty industry dan nantinya akan menjembatani antara perusahaan dan kalangan mahasiswa.
Seorang WBC bertugas untuk membangun dan meningkatkan brand awareness Wardah melalui pengadaan event dan pembuatan konten di media sosial. Event-event yang diadakan juga ada berbagai macam. Ada Wardah Bright Days yang berisikan seminar dengan berbagai topik menarik diikuti dengan skincare education ataupun beauty class, ada Mini Skincare / Beauty Class yang memungkinkan WBC untuk menjadi speaker bersama dengan kakak promotor, ada Wardah Serbu Pasar yang memungkinkan WBC untuk turun langsung ke pasar-pasar yang potensial dan mendirikan booth di sana, dan masih banyak lagi. Untuk pembuatan konten di media sosial, sebagai WBC, perusahaan akan memberikan free product untuk direview dan diupload.
Dzikrillah bisa menjadi seorang Wardah Beauty Circle melewati beberapa proses seleksi. Ia mengikuti Open recruitment yang dilaksanakan di Instagram dengan mengisi Googleform. Setelah lolos seleksi administrasi, selanjutnya Dzikrillah dipanggil untuk melaksanakan interview. Setelah itu ia lolos interview dan mengikuti tes kemampuan akademik dan essay. Saat semua rangkaian dilewati akhrinya dzikrillah resmi menjadi bagian dari Wardah Beauty Circle dan menandatangani Surat Perjanjian Kontrak selama 1 tahun ke depan.
Dzikrillah menyampaikan bahwa ia mendapatkan beberapa benefit yaitu WBC akan mendapatkan uang saku bulanan sesuai dengan target yang telat dicapai dan juga mendapatkan beberapa free product setiap bulannya. Selain itu wardah juga memberikan training khusus untuk WBC yang dilakukan secara rutin setiap bulannya sehingga dapat menunjang produktivitas sebagai WBC. Relasi pun akan bertambah dan semakin luas. Mendapatkan teman-teman dari kampus lain bahkan dari kota lain se-Indonesia, dan mengenal beberapa karyawan di Paragon. Berbagai soft skill dan hard skill otomatis tentu akan terasah. Selain bisa untuk menambah pengalaman, bisa juga mempercantik CV untuk kebutuhan di masa yang akan datang. (/Sal)