• manajemen.umm.ac.id

Prodi Manajemen Siapkan Kurikulum untuk Era Revolusi Industri 5.0

Selasa, 09 Juli 2019 11:52 WIB

Selasa (09/07) Prodi Manajemen mengadakan lokakarya Rekonstruksi Kurikulum bertajuk Menyongsong Era Revolusi Industri 5.0. Acara tersebut dilaksanakan di Hall Room 1 Laboratorium Manajemen UMM. Acara ini merupakan serangkaian agenda yang diadakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMM yang dihadiri seluruh dosen manajemen. Lokakarya ini diagendakan pukul 10.00 WIB – Selasai. Tujuan diadakanya lokakarya ini adalah sebagai langkah untuk memperkuat visi, misi dan tujuan prodi Manajemen FEB UMM serta mempersiapkan kurikulum akademik yang akan digunakan untuk tahun ajar 2019/2020.

 Acara diawali dengan Dr. Marsudi.,M.M selaku kepala prodi Manajemen. Menurut Marsudi sapaan akrabnya, prodi manajemen perlu adanya perubahan terkait dengan kurikulum karena mengingat kebutuhan dunia kerja telah masuk pada revolusi industri 5.0. Terkait hal tersebut nantinya akan ada perubahan beberapa mata kuliah yang disampaikan kepada mahasiswa prodi manajemen. Harapan besar tentunya prodi manajemen mampu berkontribusi secara penuh dan dapat bersinergi dengan prodi lain dibawah naungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMM. (*/ken)

Shared: